Al-Qur'an | m.dream.co.id
Pengertian Kitab dan Suhuf
Kitab secara bahasa artinya buku. Sedangkan arti Kitab menurut istilah, ialah kumpulan wahyu Allah SWT yang diturunkan kepada rasul-rasul-Nya yang terdapat pada lembaran - lembaran, Kemudian dijilid menjadi bentuk buku. Kitab yang dimaksud sebagaimana uraian tersebut di atas adalah Kitab Zabur, Taurat, Injil, dan Al-Quran.
Suhuf, artinya lembaran lembaran suci. Suhuf termasuk wahyu Allah SWT yang diturunkan kepada para nabi, seperti Nabi Ibrahim a.s, dan Nabi Musa a.s.
Oleh karena itu, sekarang muslim harus percaya pada Kitab Taurat, Injil dan Wahyu wahyu lain yang diturunkan Allah SWT. Selain keempat Kitab suci tersebut, ada nabi dan rasul yang mendapatkan lembaran lembaran Kitab. Adapun terhadap bentuk Kitab Kitab ini pun Kita wajib untuk mengimaninya sebagai bagian dari Kitab Kitab Allah SWT. Bentuk Kitab suci ini disebut Mushaf(Suhuf) sebagaimana yang disampaikan kepada Nabi Ibrahim a.s. dan Nabi Musa a.s. Firman Allah SWT dalam surah Al-'Ala ayaat 18-19, berbunyi:
(١٩)اِنَّ هٰذَا لَفِى الصُّحُفِ الْاُ وْلٰى ۙ (١٨) صُحُفِ اِبْرٰهِيْمَ وَمُوْسٰى
Artinya:
18. Sesungguhnya ini terdapat dalam Kitab Kitab yang terdahulu,
19. (Yaitu)Kitab-kitab Ibrahim dan Musa
Di antara nabi yang diberikan Suhuf sebagai Berikut.
1. Nabi Adam a.s. 10 Suhuf
2. Nabi Syis a.s. 50 Suhuf
3. Nabi Idris a.s. 30 Suhuf
4. Nabi Ibrahim a.s. 10 Suhuf
5. Nabi Musa a.s. 10 Suhuf
Baca juga : KHOTBAH : Pengertian, Ketentuan dan Pentingnya
Kitab - kitab Allah SWT. dan Para Penerimanya
Berikut ini adalah kitab-kitab yang diturunkan Allah Swt. dan penerimanya
1. Kitab Taurat
Taurat berasal dari bahasa ibrani, dalam agama adalah syariat, diturunkan kepada Nabi Musa a.s. di bukit Tursina ketika Nabi Musa beribadah sebagaimana yang telah dilakukan oleh para nabi sebelumnya, sebagai pedoman dan petunjuk bagi kaum Bani Israil, hal ini sesuai dengan firman Allah Swt. berikut.
وَاٰ تَيْنَا مُوْسَى الْـكِتٰبَ وَ جَعَلْنٰهُ هُدًى لِّبَنِيْۤ اِسْرَآءِيْلَ اَ لَّا تَتَّخِذُوْا مِنْ دُوْنِيْ وَكِيْلًا (٢)
Artinya: "Dan Kami berikan kepada Musa kitab (Taurat), dan Kami jadikan kitab Taurat itu petunjuk bagi Bani Israil. (dengan firman-Nya); "Janganlah kamu mengambil penolong selain Aku." (QS. Al-Isra' 17: Ayat 2)
Isi pokok kitab Taurat dikenal dengan sepuluh hukum perintah Tuhan, baik berupa larangan dan perintah yang sesuai dengan tempat dan kondisi saat itu. Sepuluh hukum dalam kitab Taurat, yaitu sebagai berikut.
a. Menjelaskan akidah yang benar, yaitu mengesakan Tuhan.
b. Larangan menyebut nama Allah dengan main-main.
c. Memuliakan hari sabtu
d. Menghormati kedua orang tua.
e. Larangan mencuri.
f. Larangan membunuh manusia.
g. Larangan berbuat syirik
h. Larangan melakukan zina.
i. Larangan menjadi saksi palsu.
j. Larangan memiliki keinginan atas hak orang lain.
2. Kitab Zabur
Kitab Zabur diturunkan kepada Nabi Daud a.s., untuk disampaikan kepada umatnya dan dijadikan sebagai pedoman hidup bagi umat Yahudi. Firman Allah Swt.:
وَرَبُّكَ اَعْلَمُ بِمَنْ فِى السَّمٰوٰتِ وَا لْاَ رْضِ ۗ وَلَقَدْ فَضَّلْنَا بَعْضَ النَّبِيّٖنَ عَلٰى بَعْضٍ وَّاٰتَيْنَا دَاوٗدَ زَبُوْرًا (٥٥)
Artinya: "Dan Tuhanmu lebih mengetahui siapa yang di langit dan di bumi. Dan sungguh, Kami telah memberikan kelebihan kepada sebagian nabi-nabi atas sebagian (yang lain), dan Kami berikan Zabur kepada Daud." (QS. Al-Isra' 17: Ayat 55)
Kitab Zabur berisi nyanyian, pujian kepada Allah atas segala rahmat-Nya, juga berisi dzikir, doa, nasihat, dan hikmah-hikmah. Sedangkan syariatnya mengikuti syariat yang ada dalam kitan Taurat.
3. Kitab Injil
Kitab Injil diturunkan kepada Nabi Isa dengan memakai bahasa Suryani sebagai petunjuk dan tuntutan bagi Bani Israil. Kitab Injil isinya sama denga kita Taurat, tetapi ada yang harus diralat yaitu yang tidak sesuai dengan peradaban masa itu. Dan ada penambahan isi dalam kitab Injil, yaitu tentang berbuat baik sesama manusia (kasih sayang).
Allah Swt. berfirman:
وَقَفَّيْنَا عَلٰۤى اٰثَا رِهِمْ بِعِيْسَى ابْنِ مَرْيَمَ مُصَدِّقًا لِّمَا بَيْنَ يَدَيْهِ مِنَ التَّوْرٰٮةِ ۖ وَاٰ تَيْنٰهُ الْاِ نْجِيْلَ فِيْهِ هُدًى وَّنُوْرٌ ۙ وَّ مُصَدِّقًا لِّمَا بَيْنَ يَدَيْهِ مِنَ التَّوْرٰٮةِ وَهُدًى وَّمَوْعِظَةً لِّـلْمُتَّقِيْنَ (٤٦)
Artinya: "Dan Kami teruskan jejak mereka (nabi-nabi Bani Israil) dengan mengutus Isa putra Maryam, membenarkan kitab yang sebelumnya, yaitu Taurat. Dan Kami menurunkan Injil kepadanya, di dalamnya terdapat petunjuk dan cahaya, dan membenarkan kitab yang sebelumnya yaitu Taurat, dan sebagai petunjuk serta pengajaran untuk orang-orang yang bertakwa." (QS. Al-Ma'idah 5: Ayat 46)
Kitab injil memuat beberapa ajaran pokok, antara lain sebagai berikut.
a. Perintah agar kembali kepada tauhid yang murni.
b. Ajaran yang menyempurnakan kitab Taurat.
c. Ajaran agar hidup sederhana dan menjauhi sifat tamak (rakus).
d. Pembenaran terhadap kitab-kitab yang datang sebelumnya.
4. Kitab Al-Qur'an
Al-Qur'an adalah kitab Allah yang diturunkan kepada Nabi Muhammad saw. untuk dijadikan pedoman dan petunjuk hidup manusia agar bahagia di dunia dan akhirat. Allah Swt. berfirman:
اِنَّاۤ اَنْزَلْنٰهُ قُرْءٰنًا عَرَبِيًّا لَّعَلَّكُمْ تَعْقِلُوْنَ (٢)
Artinya: "Sesungguhnya Kami menurunkan berupa Qur'an dengan bahasa Arab, agar kamu memahaminya." (QS. Yusuf 12: Ayat 2)
Al-Qur'an sebagai kitab suci terakhir, isinya meliputi kitab-kitab terdahulu dan melengkapi aturan-aturan yang belum ada. Pada dasarnya kitab-kitab Allah sebelum kitab Al-Qur'an diturunkan kepada Nabi Muhammad seperti sebuah anak sungai yang mengalir menuju suatu aliran sungai besar. Kemudian dari sungai besar itu mengalir menuju ke samudra luas. Jadi risalah Nabi Muhammad saw., mencakup seluruh aspek yang ada dalam kitab-kitab sebelumnya.
Isi pokok kandungan Al-Qur'an adalah sebagai berikut.
a. Aqidah atau keimanan.
b. Ibadah, baik ibadah mahdhah maupun ghairu mahdhah.
c. Akhlak seorang hamba kepada khaliq, kepada sesama manusia dan alam sekitarnya.
d. Mu'amalah, yaitu hubungan manusia dengan sesama manusia.
e. Wa'ad dan wa'id.
f. Kisah nabi dan rasul, orang-orang saleh dan orang-orang yang ingkar.
g. Ilmu pengetahuan.
Nama lain Al-Qur'an
Al-Qur'an mempunyai beberapa nama lain, diantaranya sebagai berikut.
a. Al-Huda (petunjuk)
Karena ia berisi petunjuk bagi seluruh umat manusia.
b. Al-Haq (kebenaran)
Karena Al-Qur'an benar-benar dari Allah.
c. Al-Hukum (peraturan/hukum)
Karena Al-Qur'an berisikan hukum-hukum dan peraturan-peraturan.
d. Al-Hikmah
Karena segala yang terkandung dalam Al-Qur'an adalah kebijaksanaan.
e. Al-Kalam (firman Allah)
Karena Al-Qur'an merupakan firman Allah.
Demikian sedikit ulasan tentang kitab-kitab Allah. Semoga bermanfaat. Sekian dan terimakasih.
Referensi : Buku pend.Agama Islam dan Budi Pekerti Xl Semester 1
0 komentar:
Post a Comment